logo namlea

Written by Super User on . Hits: 420

SERAH TERIMA JABATAN PANITERA DAN PELANTIKAN JURUSITA PENGADILAN AGAMA DATARAN HUNIPOPU


 

Selasa 15 Juni 2021. Bertempat di Ruang Media Centre Pengadilan Agama Dataran Hunipopu, dilaksanakan acara serah terima jabatan Panitera Pengadilan Agama Dataran Hunipopu dari Pejabat lama Drs. Hamja Tuhalele kepada Pejabat baru Drs. Abdul Lamasano. Acara dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan Lagu Hymne Mahkamah Agung, setelah itu dilanjut dengan pembacaan Surat Keputusan Dirjen Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung Republik Indonesia dan penyerahan jabatan yang diberikan langsung oleh panitera sebelumnya bapak Drs. Hamja Tuhalele kepada Bapak Drs. Abdul Lamasano.

Selain serah terima jabatan panitera lama kepada panitera baru, Acara selanjutnya adalah pengambilan sumpah Pelantikan Jurusita Pengganti baru atas nama Hendra Cipta A.Md, yang bertindak sebagai saksi adalah Gani Wael, SH dan Zulkifli Mahmud, SH, serta Rohanian Imran Panehoru, S.H., kemudian dilanjutkan penandatanganan Berita Acara Sumpah.

Acara ditutup dengan pemberian Cinderamata perpisahan kepada Bapak Drs. Hamja Tuhalele, perkenalan Jurusita Baru dan pengucapan salam perpisahan panitera lama Drs. Hamja Tuhalele kepada seluruh aparatur pegawai Pengadilan Agama Dataran Hunipopu, beliau mengucapkan rasa terimakasih yang sebesar-besarnya akan kebersamaan selama berada di Pengadilan Agama Dataran Hunipopu, semoga tali silahturahmi di antara kita sekalian tidak hanya sampai disini, dan selamat bertugas di tempat yang baru kepada Bapak Drs. Hamja Tuhalele.

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

WhatsApp Image 2024 09 20 at 4.10.14 PM

 

 

Pengadilan Agama Dataran Hunipopu

Jl. Trans Seram, Desa Waipirit, Kec. Kairatu, Kab. Seram Bagian Barat

Telp. 0914-2311188

Fax. 0914-2311199

Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Tautan Web

Mahkamah Agung RI

Ditjen Badilag

Direktori Putusan MA-RI

JDIH Mahkamah Agung RI

Pengadilan Tinggi Agama Ambon

Pemerintah Daerah

 

Media Sosial :

     

Lokasi Kantor

Copyright © 2018-. Pengadilan Agama Dataran Hunipopu